03 September 2009

SEHARI 3 KALI KEBAKARAN

Belum selesai masalah pembakaran lahan yang berkepanjangan, masyarakat kota Banjarmasin kembali dikejutkan dengan terjadinya musibah kebakaran diberbagai tempat. Tak tanggung tanggung
Dalam musibah kebakaran yang terjadi tadi (31/8) sekitar pukul 21.30 itu, ada tiga tempat yang diamuk si jago merah. Kebakaran yang pertama terjadi di wilayah kawasan Jalan Pramuka , Banjarmasin Timur. Api membakar sebuah rumah toko yang berada di pinggir jalan  raya milik warga setempat. kebakaran disebabkan konsleting listrik karena pada saat itu sedang terjadi pemadaman listrik.

Belum selesai kebakaran yang terjadi di Jalan Pramuka itu, Barisan Pemadam Kebakaran di kejutkan kembali dengan adanya laporan kebakaran lagi yang kali ini berkobar di kawasan Belitung Darat Gg. Keluarga RT.10 Kelurahan Banjarmasin Barat. Selain di Gg. Keluarga,  si jago merah juga membakar sebagian rumah di Gg. Rindu yang Bersebalahan dengan Gg. Keluarga. Diperkirakan sekitar 30 buah rumah hangus terbakar, penyebab sementara kebakaran kata beberapa saksi mata adalah disebabkan oleh alat masak kompor yang meledak.Belum hilang lelah para Petugas BPK kembali mereka harus berjibaku dengan api kembali selang beberapa saat setelah di Belitung dapat dikuasai, kembali terjadi kebakaran yang kali ini melanda wilayah Banjarmasin Timur lagi tepatnya di Jalan Karang Paci Gg.Pro XL II RT.4 Kelurahan Karang Mekar .Api menghanguskan dua buah rumah warga milik Rustam 60Th dan Agus tahun yang hangus tanpa sisa. Untungnya dalam ketiga kebakaran itu tidak ada korban jiwa tapi ada satu ibu korban kebakaran yang terjadi di Jalan Pramuka yang syok dan akhirnya dilarikan ke RSUD Ulin Banjarmasin agar mendapat pertolongan. Untuk kebakaranyang terjadi di Jalan Karang Paci sebabkan oleh konselting arus pendek. Kebakaran yang terjadi di dua buah gang di jalan Belitung itu menurut warga setempat terjadi cepat sekali tau- tau api sudah membesar di tenggah - tengah pemukimnan yang padat penduduknya itu. Untungnya Kota Banjarmasin mempunyai Pasukan BPK yang jumlahnya banyak sehingga kejadian api yang terjadi di tiga tempat tersebut dapat di padamkan dalam kurun waktu tidak terlalu lama.

Sumber : Radar Banjarmasin
               1 September 2009

Tidak ada komentar:

Posting Komentar